Kapal KM Yuca Terbakar, ABK Terapung Dua Hari di Perairan Karimunjawa

0
144

MIKJEPARA.comJEPARA – Sebuah kapal ikan, asal Juwana KM Yuca yang melaut diperairan Karimunjawa sejak 4 Juni 2020 lalu terbakar. Ada sekitar 11 orang ABK yang berusaha untuk menyelamatkan diri, dengan peralatan seadanya.

Salah satu ABK, Tumurih (45) asal Pemalang yang berhasil menyelamatkan diri menuturkan bahwa dirinya melaut dengan 10 orang rekannya di sekitar perairan Karimunjawa.

Sejumlah ABK yang berhasil diselamatkan, kini berada di Puskesmas Pembantu Pulau Parang Karimunjawa untuk menjalani perawatan

Namun nahas, kapal yang dinaikinya mengalami kebakaran dan membuat seisi kapal harus menyelamatkan diri dengan pelampung seadanya.

Didasarkan dari informasi salah satu ABK tersebut, maka dilakukan pencarian terhadap 10 ABK lainnya oleh warga setempat dengan dukungan kapal Polairud Karimunjawa.

Informasi terakhir yang diperoleh, kedelapan korban lain kini berhasil diselamatkan dan dibawa ke pulau Parang Karimunjawa. Sedangkan dua korban lainnya diinformasikan telah diselamatkan kapal dari Jakarta.

“Saya terapung selama dua hari, dan syukur bisa selamat,” terang Tumurih (45), warga Desa Widuri, Pemalang pada Minggu (7/6/2020).

Diceritakan korban, KM Yuca mulai terbakar pada Kamis (4/6/2020) pukul 23.00 WIB. Saat kejadian, saksi berusaha menyelamatkan diri dengan berenang pakai pelampung bergandeng tali bersama 10 orang temannya. Karena gelombang besar, Tumurih terlepas dari teman–temannya dan kemudian sampai Pulau Parang.

Kepala BPBD Jepara, Arwin Noor Isdiyanto saat dikonfirmasi membenarkan adanya laporan kecelakaan laut tersebut. Kini sembilan ABK yang telah ditemukan, dirawat di Puskesmas Pembantu Pulau Parang dan kondisinya semakin membaik.

“Kini sembilan ABK yang diselamatkan, sudah di rawat di Puskesmas Pembantu Desa Parang, Karimunjawa,” ungkapnya.

Korban Tumurih ditemukan di dermaga Pantai Bengkok pada 7 Juni 2020 sekitar pukul 05.25 WIB oleh warga Parang yang sedang memberi makan ikan di keramba. Kemudian dari hasil temuan tersebut, dilaporkan ke pihak pemerintah desa.

Warga yang mendapatkan informasi dari korban langsung melakukan pencarian dan menemukan KM Yuca ditemukan pada posisi 05°40’732 S/ 110°36’525 E oleh Taufik dan Koko warga Dusun Batulawang RT 01 RW 05 Desa Kemujan Kecamatan Karimunjawa.

“Posisi kapal sekarang berada di Batu Lawang Kemujan Karimunjawa,” imbuh Arwin.

Pencarian korban terus dilakukan dengan dikoordinasikan oleh Polairud Karimunjawa, dan Forkopimcam Karimunjawa, serta Petinggi Parang. (MIKJPR-01)

Reporter : Koko
Editor : Haniev

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here