Home Peristiwa Jepara Update Masih Saja Nongkrong, Satpol PP Akan Sisir Area Ngabuburit

Masih Saja Nongkrong, Satpol PP Akan Sisir Area Ngabuburit

0

MIKJEPARA.com,  JEPARA – Bulan Ramadan belumlah genap seminggu, aktivitas nongkrong sebelum berbuka puasa atau ngabuburit di wilayah sekitaran kota Jepara tampak ramai lalu lalang ditengah pandemi covid-19, meskipun pemerintah memberlakukan himbauan physical distancing secara massif.

Suasana berbeda juga tampak di sejumlah area nongkrong kecamatan kota, hal inilah yang membuat aparat Satpol-PP dan Damkar Kabupaten Jepara bakal gencar mengerahkan personelnya guna menyisir dan membubarkan remaja yang kedapatan masih nekat ngabuburit.

Petugas gabungan dari Satpol-PP dan Damkar Jepara lakukan penyisiran di area nongkrong sekitaran kota (Foto : Diskominfo Jepara )

Tradisi kumpul-kumpul sembari menunggu waktu berbuka puasa itu, diminta agar ditiadakan dahulu untuk saat ini. Hal tersebut menyusul naiknya status darurat Covid-19. Demikian dikatakan Plt. Kasatpol-PP dan Damkar Jepara, melalui Kasi Penyelidikan dan Penyidikan Abdul Muid, Senin (27/4/2020).

“Saya mohon pengertian dan kesadarannya, apalagi saat ini pemerintah ingin menjaga kita semua dari penyebaran wabah korona” terang Abdul Muid

Dikatakannya, masih banyak kelompok remaja yang kedapatan tengah asik nongkrong. Selain diminta membubarkan diri dan langsung pulang, pihaknya juga mensosialisasikan pentingnya menangkal penyebaran Covid-19. “Anggota kita langsung beri teguran ke mereka untuk segera bubar dan langsung pulang. mengingat kondisi sedang tidak baik akibat wabah virus korona,” ujar Muid.

Sementara itu Kabid Penegakan dan Penertiban Anwar Sadat berharap, warga Jepara tetap mematuhi imbauan pemerintah. Baik menghidari aktivitas berkerumun, maupun penerapan protokol kesehatan diri sendiri.

Patroli pembubaran aktivitas ngabuburit ini, dituturkan Sadat akan terus dilakukan personelnya. Sehingga taklagi ada penambahan korban jiwa akibat virus korona. (MIKJPR-01)

Reporter : Priyantomo
Editor : Haniev

NO COMMENTS

Tinggalkan BalasanBatalkan balasan

Exit mobile version