MIKJEPARA.com, JEPARA – Gubernur Jawa Tengah, Ahmad Luthfi, menargetkan perbaikan jalan di seluruh kabupaten dan kota selesai dalam 15 hari ke depan. Perbaikan jalan ini untuk memastikan kesiapan Jawa Tengah sebagai pusat pergerakan nasional saat arus mudik dan balik.
“Prinsip infrastruktur di seluruh kabupaten, kota, dan provinsi harus tuntas dalam 15 hari,” kata Luthfi saat menggelar dialog bersama tokoh masyarakat di pendapa Kabupaten Jepara, Selasa malam, 4 Maret 2025.

Khusus perbaikan jalan provinsi di Jepara, Pemprov Jateng menggelontorkan anggaran sebesar Rp30 miliar.
“Sebelum lebaran harus sudah clear, karena jelang lebaran ada 71 ribu kendaraan atau 5 ribu kendaraan dari berbagai daerah per jam yang masuk ke Jateng. Kita jangan sampai kalah dengan provinsi lain,” jelas Luthfi.
Sementara Bupati Jepara, Witiarso Utomo, mengatakan perbaikan jalan jadi fokus utama pada 100 hari kerja. Berdasar hitungan, perbaikan jalan di Jepara membutuhkan anggaran sekitar Rp150 miliar. Itu sebabnya Pemkab Jepara berharap Pemprov Jateng menambah anggaran Rp45 miliar agar benar-benar mulus.
“Jadi nanti dari Pemprov Jateng kita harapkan total Rp75 miliar. Sisanya kita upayakan,” ungkap Witiarso.
Diketahui ruas jalan di Jepara tak hanya berstatus jalan kabupaten atau jalan desa. Namun ada juga jalan provinsi yang panjangnya puluhan kilometer. Salah satunya seperti ruas jalan Jepara – Keling yang saat ini kondisinya butuh perbaikan. (latifa)