Home Berita Jepara Hari Ini KPU Jepara Undi Nomor Urut, Gus Nung-Iqbal Nomor 1 Sedangkan Wiwit-Hajar Nomor...

KPU Jepara Undi Nomor Urut, Gus Nung-Iqbal Nomor 1 Sedangkan Wiwit-Hajar Nomor 2

0

MIKJEPARA.com, JEPARA – KPU Jepara menggelar salah satu tahapan acara dalam pelaksanaan Pilkada 2024, yakni pengundian dan penetapan pasangan nomor urut pasangan calon Pemilihan Bupati dan Wakil Bupati Jepara Jepara Tahun 2024. Kegiatan ini berlangsung pada Senin (23/9/2024) malam bertempat di Ono Joglo Hotel, Bandengan.

Sebelum pengundian dimulai, Ketua Komisi Pemilihan Umum (KPU) Jepara Ris Andy Kusuma juga telah membacakan tata cara pengundian. Yang dihadiri dan disaksikan juga oleh Pj. Bupati Jepara Edy Supriyanta, dan jajaran Forkopimda.

Setelah menjalani mekanisme pengambilan nomor urut sesuai yang di arahkan oleh panitia dari KPU, keduanya mengambil undian nomor.

Dalam pengundian tersebut pasangan Nuruddin Amin-M. Iqbal mendapat nomor urut 1. Sementara pasangan Witiarso Utomo-M. Ibnu Hajar mendapat nomor urut 2.

“Alhamdulillah Juara itu nomor 1,” kata Nuruddin Amin atau yang sering disapa Gus Nung didampingi M. Iqbal.

Sementara itu Witiarso Utomo menyampaikan nomor urut 2 melambangkan kerja sama dan keseimbangan.

“Nomor ini melambangkan pentingnya kerja sama dalam membangun Jepara,” katanya didampingi Gus Hajar.

Setelah acara penetapan dan pengambilan nomor urut oleh KPU, selanjutnya tahapan Pilkada akan dilakukan sesuai jadwal yang telah ditentukan.

Mulai dari Kampanye hingga hari H pencoblosan, dalam hal ini Bawaslu Jepara juga telah melakukan pengawasan dan mencatat segala bentuk pelanggaran selama tahapan Pilkada Serentak 2024. (MIKJPR-01)

Reporter : TJ/AL
Editor : Haniev

NO COMMENTS

Tinggalkan BalasanBatalkan balasan

Exit mobile version