Jabat Kapolres Baru, AKBP Aris Tri Yunarko Jalin Silaturahmi ke Kampus UNISNU Jepara

0
155

MIKJEPARA.comJEPARA – Setelah resmi menjabat sebagai Kapolres baru di Jepara, sejak akhir oktober 2020. AKBP Aris Tri Yunarko, SIL., M.Si, giatkan silaturahmi dan perkenalan diri ke berbagai elemen dan tokoh masyarakat di wilayah kota ukir.

Setelah sebelumnya roadshow ke berbagai penjuru Jepara, kali ini sosok Kapolres kelahiran kota wali Demak ini berkunjung ke kampus Universitas Islam Nahdlatul Ulama (UNISNU) Jepara.

Kapolres Jepara AKBP Aris Tri Yunarko saat bersilaturahmi ke Kampus UNISNU Jepara pada Kamis (5/11/2020). Dok : Foto Humas

Kunjungan Kapolres Jepara AKBP Aris Tri Yunarko, pada Kamis (5/11/2020) disambut langsung oleh Rektor UNISNU Dr. H. Sa’dullah Assa’idi, M. Ag bertempat di Ruang Seminar Rektorat.

Kapolres hadir didampingi Kasat Sabhara AKP M Syaifuddin, KBO Binmas Iptu Budiyanto, Kasubbag humas Iptu Edy Purwanto, Kapolsek Tahunan AKP Suyitno berserta anggota.

Kunjungan Kapolres Jepara ke Unisnu Jepara ini merupakan sarana silaturrahim sekaligus perkenalan AKBP Aris Tri Yunarko sebagai Kapolres Jepara yang baru. Pada kesempatan ini juga, Rektor Unisnu dan Kapolres Jepara sama-sama berkomitmen untuk bekerja sama dan bersinergi dalam memperkokoh persatuan dan kesatuan untuk menciptakan Jepara yang sejahtera, aman, nyaman dan kondusif.

“Kunjungan ini merupakan sarana untuk saling berkomunikasi dan bersilaturrahim antara Polres dengan Unisnu. Kami memohon bantuan kepada rektor dan Unisnu untuk bersinergi bersama-sama memajukan Jepara, menciptakan suasana yang kondusif agar pembangunan di Jepara bisa berjalan dengan baik,”. Ujar AKBP Aris Tri Yunarko

Lebih lanjut, AKBP Aris Tri Yunarko yang sebelumnya menjabat sebagai Kapolres Pekalongan ini juga menghimbau serta memohon kepada Rektor untuk menyampaikan kepada mahasiswa supaya terus menerapkan protokol kesehatan di lingkungan kampus selama pandemi Covid-19.

Senada dengan Kapolres, Rektor Unisnu Jepara juga merasa terhormat dan menyambut baik kunjungan Kapolres Jepara AKBP Aris Tri Yunarko. Dalam sambutannya, beliau siap dan berkomitmen untuk bersinergi bersama Polres Jepara dalam memperkokoh persatuan dan kesatuan untuk menciptakan Jepara yang sejahtera, aman, nyaman dan kondusif.

“Unisnu siap bersinergi dengan Polres Jepara terkait penerapan protocol kesehatan dan menciptakan Jepara yang sejahtera, aman, nyaman dan kondusif.” Ujar Rektor Unisnu. Dalam Silaturrahim ini, Rektor Unisnu Jepara juga menyampaikan gagasannya untuk bisa menjalin kerja sama antara Unisnu dengan Polres Jepara di bidang pendidikan.

Sebelumnya, Unisnu Jepara telah menandatangani nota kesepahaman dengan Polres Jepara dalam hal pembinaan mahasiswa dan penangkalan paham radikalisme di lingkungan kampus, tepatnya pada tahun 2017 silam. (MIKJPR-01).

Reporter : Purw/Jebs
Editor : Haniev

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here